Belasan Rumah Warga di Airbening Bermani Ulu Dihantam Angin Puting Beliung
TrotoarNews - Beberapa rumah warga di Desa Airbening, Kecamatan Bermaniulu, Kabupaten Rejang Lebong tertimpa bencana angin puting beliung pada hari Minggu (10/5/2020) pagi hari lalu. Kejadian tersebut membuat beberapa rumah warga setempat rusak, mulai dari rusak sedang sampai rusak berat. Belum tercatat ada korban jiwa akibat kejadian tersebut hingga berita ini diturunkan.
Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong bertindak cepat dengan memberikan bantuan yang dibutuhkan warga. Bupati setempat, HA Hijazi datang ke lokasi hari Rabu (13/5/2020) untuk memberikan bantuan yang dibutuhkan, juga memberikan semangat moril pada para korban yang tertimpa bencana.
Bencana tersebut terasa sangat berat bagi warga, sebab selain terjadi di bulan Ramadan, juga terjadi ketika pandemi Covid-19 sedang berlangsung. Akibatnya, kejadian tersebut diprediksi membuat kesulitan yang besar bagi warga setempat. Menanggapi hal tersebut, Bupati HA Hijazi menyatakan ia berharap masyarakat dapat lebih sabar, bertawakal dan lebih tabah menghadapi semua musibah yang menimpa mereka.
"Kita tidak ada yang mau mendapatkan bencana, tapi musibah merupakan sebuah cobaan. Jadi, kami sangat berharap agar masyarakat dapat bersabar, tawakal dan ikhlas menghadapi cobaan ini," kata Hijazi.
Dalam kesempatan tersebut, Hijazi juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya pada pihak TNI-Polri yang sudah melakukan hal terbaik untuk membantu warga dari hari kejadian, Minggu lalu, hingga hari ini.
Penulis: Andeka Saputra