IKLAN ATAS

Herizal Bagikan Bantuan Alsintan pada Sejumlah Kelompok Tani di Rejang Lebong


 TrotoarNews- Rabu (11/09), Herizal Apriansyah membagikan 48 unit Alsintan (Alat dan Mesin Pertanian) kepada sejumlah kelompok tani yang tersebar di 15 Kecamatan dalam Kabupaten Rejang Lebong.


Pembagian Alat dan Mesin Pertanian dilakukan di Halaman Sekretariat Daerah Kabupaten Rejang Lebong, usai Apel Siaga Linmas yang diikuti oleh Tiga Kabupaten.


Bantuan alat dan mesin pertanian tersebut berasal dari dana aspirasi Herizal diakhir masa jabatannya sebagai Anggota DPRD Provinsi Bengkulu beberapa waktu yang lalu.


"Benar bantuan Alat dan Mesin Pertanian ini merupakan dana aspirasi saya sewaktu masih menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Bengkulu, dan baru terealisasi sekarang. Bantuan ini berupa 3 Unit Handtraktor, 10 Unit Cultivator, 20 Unit Mesin Rumput dan 15 Unit Hand Sprayer", ujarnya.


Herizal berharap agar Alat dan Mesin Pertanian tersebut dapat digunakan sebaik mungkin oleh para petani di Kabupaten Rejang Lebong.


"Saya berharap Alat dan Mesin Pertanian yang diberikan dapat digunakan semaksimal mungkin oleh para petani guna menunjang hasil pertanian", pungkasnya.



Editor : Andeka Saputra

Powered by Blogger.